Pengumuman Hasil PPDB Tahun 2023 SMA Negeri 1 Pekalongan
Selamat untuk calon peserta didik baru di SMA Negeri 1 Pekalongan yang telah dinyatakan lolos seleksi PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) tahun ajaran 2023-2024 ini. Setelah melalui tahapan yang ketat dan penuh dinamika, akhirnya hasil PPDB pun telah diumumkan. Bagi para calon siswa dan orang tua, hari ini merupakan momen yang sangat dinantikan, karena hasil ini akan menjadi landasan bagi masa depan pendidikan anak-anak mereka.
SMA Negeri 1 Pekalongan, sebagai salah satu lembaga pendidikan unggulan di kota Pekalongan, selalu menjadi sorotan dalam setiap pelaksanaan PPDB. Prestasi akademik yang gemilang, fasilitas yang memadai, serta tenaga pengajar yang berdedikasi menjadikan sekolah ini sebagai impian banyak siswa dan orang tua di Pekalongan.
Melalui pelaksanaan PPDB tahun 2023 ini, SMA Negeri 1 Pekalongan kembali membuktikan eksistensinya sebagai lembaga pendidikan yang mampu menghasilkan lulusan-lulusan berkualitas. Para siswa yang telah diterima melalui proses seleksi ketat ini diharapkan akan memiliki potensi yang luar biasa dan mampu menghadapi tantangan masa depan dengan baik. Karena kehidupan di SMA Negeri 1 Pekalongan tidak akan sama lagi seperti kehidupan mereka dulu di SMP/MTs dan sederajatnya.
Namun, seleksi PPDB tidak semata-mata hanya berdasarkan prestasi akademik semata. SMA Negeri 1 Pekalongan senantiasa memberikan kesempatan bagi siswa yang memiliki potensi di luar prestasi akademik, seperti bakat dalam bidang olahraga, seni, dan kepemimpinan. Hal ini bertujuan untuk menciptakan siswa yang berwawasan luas, kreatif, dan memiliki karakter yang kuat.
Dengan hasil PPDB tahun 2023 ini, SMA Negeri 1 Pekalongan membuka jendela baru untuk masa depan pelajar. Semangat belajar dan dedikasi akan terus ditanamkan dalam lingkungan sekolah ini, sehingga setiap siswa dapat tumbuh dan berkembang menjadi individu yang sukses di berbagai bidang.
Hasil Seleksi Jalur Prestasi:
Dari data pengumuman di atas maka dapat diketahui bahwa untuk jalur prestasi, nilai tertinggi adalah 69.41 sedangkan nilai terendah berapada pada angka 64.46. Dari hasil ini dapat kita ketahui bahwa untuk patokan pendaftar jalur prestasi tahun depan (2024) maka nilai akhir yang harus dikumpulkan harus lebih dari 64.46 agar bisa diterima di SMA Negeri 1 Pekalongan melalui jalur prestasi.
Hasil Seleksi Jalur Zonasi:
Sedangkan untuk jalur zonasi jarak terjauh berada pada jarak 903 meter (lebih jauh dari jarak terjauh tahun lalu), dan jarak terdekat adalah 13 meter dari sekolah, yang mana bisa dikatakan rumah calon peserta didik ini sangat dekat dengan sekolah bahkan mepet dengan pagar sekolah.
Hasil Seleksi Jalur Afirmasi:
Untuk jalur afirmasi sendiri terdapat jalur untuk Siswa Keluarga Ekonomi Tidak Mampu yang diisi oleh 2 Siswa, Siswa Anak Yatim dan/atau Piatu diisi oleh 3 Siswa, dan Siswa Anak Tidak Sekolah diisi oleh 5 Siswa.
Hasil Seleksi Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua:
Sedangkan untuk jalur perpindahan tugas orang tua diketahui bahwa ada 2 calon peserta didik yang merupakan anak dari guru yang bekerja di SMA Negeri 1 Pekalongan.
Sekali lagi selamat untuk kalian yang telah lolos seleksi PPDB tahun 2023 di SMA Negeri 1 Pekalongan, semoga setelah resmi diterima di SMA Negeri 1 Pekalongan ini apa yang kamu cita-citakan segera terkabul dan ingat! pintar itu perlu tapi akhlak yang baik dan mulai itu jauh lebih penting untuk kehidupan.
Jangan hanya numpang eksistensi tanpa ada prestasi!